Bagaimana tampilan barunya? Yuk, isi kuesionernya disini.

HomeBeritaRedistribusi PPPK, Lima Guru MAN 1 Tegal kembali ke Satker Awal

Redistribusi PPPK, Lima Guru MAN 1 Tegal kembali ke Satker Awal

MAN 1 Tegal menggelar perpisahan lima guru Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang mendapat program redistribusi (kembali ke madrasah induk). Acara digelar di Ruang Guru Putra, Rabu (31/01/2024). Perpisahan  kelima PPPK tersebut dihadiri oleh Kepala MAN  1 Tegal, Kepala Tata Usaha, dan Bapak/Ibu guru sertai pegawai.

Kelima PPPK yang mendapat redistribusi adalah Khabib Ikhsan, S.Pd.I. (guru mata pelajaran Aqidah Akhlak) ke MTs N  5 Boyolali, Andi Suwandi, S.Kom. (guru TIK) ke MTs N 1 Tegal, Rizki Amalia, S.Ps.I (Bimbingan Konseling) ke MAN 2 Tegal, Suyanti, S.Pd. (guru Geografi) ke MAN 1 Magelang dan Eka Riyanti, S.Pd (guru Sosiologi) ke MAN 3 Banyumas.

Dalam sambutannya, Kepala MAN 1 Tegal, H. Imam Shofwan, M.Pd., menyampaikan ucapan selamat atas kelima PPPK tersebut yang telah mendapat program redistribusi dari Kemenag RI.

“Terimakasih atas pengabdian dedikasi bapak/ibu sejak Agustus 2023 hingga saat ini yang telah memberikan ilmunya kepada peserta didik madrasah kami, semoga dengan kembalinya ke sekolah asal semakin membuat semangat,bahagia dan terus berperan mencerdaskan bangsa,” ucap H. Imam Shofwan.

Salah satu dari kelima PPPK, Khabib Ihsan,  mengungkapkan rasa syukur dan kebanggaannya sudah diterima dengan baik di MAN 1 Tegal selama bertugas.

“Terimakasih Bapak/Ibu selama ini kami sudah diterima dengan baik, di sambut dengan keceriaan. kami berharap dapat terus bersilaturahmi di lain kesempatan. Doakan kami bapak/ibu semoga selalu dilancarkan di penugasan kami selanjutnya.” Ujar Khabib.

Acara ini mencerminkan semangat kebersamaan dan penghargaan dalam lingkungan MAN 1 Tegal, di mana seluruh warga madrasah memberikan dukungan dan doa yang terbaik dalam tugas mereka yang pindah tugas. (nuris)

Share:

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like

Slawi – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Tegal. Dalam ajang Kejuaraan Pencak Silat PSHT...
Slawi – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Tegal kembali menorehkan prestasi gemilang di tingkat nasional. Pasalnya salah satu siswa M....
Slawi – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Tegal berhasil mengukir prestasi membanggakan dengan meraih penghargaan Sekolah Terbaik pada ajang Pertemuan...