Bagaimana tampilan barunya? Yuk, isi kuesionernya disini.

HomeBeritaMAN 1 Tegal Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1444 H

MAN 1 Tegal Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1444 H

(Slawi) – Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW merupakan agenda rutin setiap tahun sebagai hari besar Islam. Ini merupakan salah satunya bentuk kepedulian terhadap hari besar Islam terutama untuk mengetahui perjuangan dakwah Nabi Muhammad SAW.

Demikian yang disampaikan Kepala MAN 1 Tegal, H. Imam Shofwan dalam sambutannya pada peringatan Isra Mi’raj, Senin (20/2) di Indor madrasah.

Beliau berpesan untuk mengaplikasikan nilai ibadah solat dalam kehidupan sosial masyarakat, harapannya semua warga madrasah dapat memahami bahwa solat sebagai suatu kewajiban yang harus dikerjakan.

Sedangkan dalam acara maulid ini sebagai penceramah adalah K.H. Bukhori  yang menyampaikan bahwa pada bulan Rajab kita senantiasa mengingat kembali peristiwa yang sangat besar, dimana dalam peristiwa Isra Miraj itulah Rasulullah SAW menerima perintah salat lima waktu yang asal mulanya lima puluh waktu dalam sehari semalam.

“Adapun yang dimaksud dengan Isra dalam arti bahasa adalah perjalanan di malam hari. Namun, yang dimaksud dalam agama Islam adalah perjalanan Rasulullah SAW di malam hari dari Masjidil haram menuju Masjidil Aqsa yang penuh berkah di sekelilingnya,” pungkasnya.

K.H. Bukhori dulunya pernah menjabat Kepala MAN Babakan Lebaksiu Periode 2007 – 2012 yang saat ini menjadi MAN 1 Tegal.

Peringatan Isra Mi’raj kali ini juga dimeriahkan dengan penampilan beberapa siswa mulai dari khitobah, syahril dan grup hadrah ekstra keagamaan yang berlangsung tertib dan lancar.

Hadir dalam kegiatan tersebut yaitu seluruh peserta didik MAN 1 Tegal dan Bapak/Ibu guru madrasah.

Share:

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like

Slawi – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Tegal mengadakan acara pelepasan purnabakti Guru mata pelajaran Geografi, Bapak Kusmirin, Sabtu  (21/7)....
Slawi – Sebagai bentuk persiapan dalam mengikuti MYRES (Madrasah Young Researchers Supercamp ) maka MAN IC bekerjasama dengan SHI (Science...
Slawi – Masa Ta’aruf Siswa Madrasah atau yang lebih dikenal dengan nama MATSAMA merupakan agenda kegiatan yang dilaksanakan setiap tahun...